Twitter adalah sebuah layanan jejaring sosial dan microblog daring yang memungkinkan penggunanya mengirim dan membaca pesan berbasis teks hingga 140 karakter.
Namun, di 7 November 2017 karakter yang bisa ditulis bertambah hingga 280 karakter yang dikenal sebagai kicauan atau tweet.
Twitter sendiri didirikan pada bulan Maret 2006 oleh Jack Dorsey dan situs jejaring sosialnya diluncurkan pada bulan Juli.
Sejak diluncurkan, Twoitter sudah menjadi salah satu dari 10 situs yang paling sering dikunjungi di Internet.
Twitter bahkan dijuluki sebagai pesan singkat dari Internet. Di Twitter, pengguna tak terdaftar bisa menulis kicauan melalui antarmuka situs web, SMS, atau melalui berbagai aplikasi untuk perangkat seluler.
Twitter mengalami pertumbuhan yang pesat dan dengan cepat meraih popularitas di seluruh dunia. Hingga bulan Januari 2013, terdapat lebih dari 500 juta pengguna terdaftar di Twitter, 200 juta di antaranya adalah pengguna aktif.
Walaupun sangat terkenal, namun ternyata belum banyak orang yang mengetahui tentang fakta Twitter. Karena itulah, di bawah ini kami akan memberikannya.
1.Punya Shortcut Yang Memudahkan Pencarian
Tentunya di Twitter sangat mudah mencari informasi hanya dengan menggunakan tagar atau menemukan profil seseorang di Twitter.
Namun, tahukah kalian bahwa ada cara singkat melalui shortcut untuk membuat semua proses pencarian lebih murah?
Contohnya:
- Mencari sebuah frasa: media sosial? Masukkan ke dalam kutipan: “media sosial”
- Mencari tweet yang terdiri dari dua frasa? Gunakan AND/OR, contoh: “Hillary AND Trump” untuk mencari dua kata sekaligus dalam satu tweet atau gunakan “Hillary OR Trump” untuk mencari salah satunya.
- Ingin mencari suatu pengecualian? Gunakan tanda minus (-), contoh: Oscar –selfie
- Ingin mencari tweet dari orang tertentu? Gunakan from:, contoh: from:sotrender
- Ingin mencari tweet yang dikirimkan kepada orang tertentu? Gunakan to:, to:sotrender
- Ingin mencari tweet dari lokasi tertentu? Gunakan near:, contoh: sotrender near:warsaw
- Ingin mencari tweet dari tanggal tertentu? Gunakan since: dan until:, contoh: sotrender since: 2016-11-11 until: 2016-11-20
- Ingin mencari tweet dengan link tautan? Gunakan filter:links, contoh: sotrender filter:links
2.Hanya 140 Karakter dan Bisa Membantu Performa Kalian
Twitter hanya menyediakan kolom untuk mengisi 140 karakter saja. namun tak usah khawatir. Karena, kalian bisa menyertakan screeshoot di dalamnya.
Tempatkanlah teks ked alam gambar dan pindahkan ked alam postingan kalian. Namun, jangan melakukannya terlalu sering.
Karena, kalian harus tetap menjaga kualitas lini masa Twitter kalian. Twitter dimaksudkan untuk tetap singkat dan jelas sehingga kalian tak terlalu sering menulis essai di dalam gambar.
Jika kalian terlalu sering melakukannya, maka kalian akan mengganggu lini masa pengguna Twitter lainnya. Selain itu tahukan kalian jika Twitter menyediakan beberapa statistic?
Salah satu fitur Sotrender ini adalah menganalisa kehadiran kalian di Twitter sehingga kalian bisa menggunakan perangkat kami untuk mencari tahu apa yang terbaik bagi performa kalian serta apa yang sudah kalian lakukan di Twitter secara umum.
Kalian juga bisa menggunakan Siri untuk mengunggah Tweet. Kalian hanya perlu memberitahu Siri “Send a Tweet” dan sebutkan apa saja yang ingin ada di dalam tweet termasuk tanda tagar. Namun, lakukan lagi konfirmasi sebelum mengirimkannya.
Itulah beberapa fakta unik mengenai Twitter yang jarang diketahui banyak orang. Semoga artikel ini dapat berguna dan bermanfaat terutama bagi kalian para pengguna Twitter.